Berbagai upaya dilakukan oleh Tottenham Hotspur untuk tetap mempertahankan bomber andalan mereka, Harry Kane. Salah satunya yang akan dilakukan oleh kubu manajemen adalah memperpanjang kontraknya serta menaikkan gaji.
Seperti yang dilansir dari Goal, Minggu, 4 September 2016, pemain yang juga memperkuat Timnas Inggris tersebut sebenarnya masih menyisakan kontrak sampai 2021 nanti. Kontrak tersebut baru ia tanda tangani pada awal tahun ini.
Namun, Spurs kelihatannya kembali ingin memperpanjang kontrak sang pemain dengan menawarkan kenaikan gaji yang signifikan. Pada kontrak barunya nanti, pemain yang saat ini berusia 23 tahun tersebut akan dibayar sebesar 120 ribu pounds atau sekitar Rp2,1 miliar per pekannya.
Nilai tersebut akan mengantarkannya menjadi pemain dengan gaji tertinggi yang pernah ada di Spurs. Nilai tersebut juga cukup meningkat dari gaji Kane sebelumnya sebesar 50 ribu pounds atau sekitar dengan Rp877 juta per pekan.
Selain menorehkan rekor klub, gaji baru Kane juga sekaligus menggeser Christian Eriksen yang sebelumnya menjadi pemain dengan gaji terbesar di Spurs dengan nilai 70 ribu atau sekitar Rp1,2 miliar per pekan.